Cari di Sini

Minggu, 13 Januari 2013

Atasi Kemandulan dengan Pijat Totok Akupuntur


Mandul/Infertilitas adalah sebuah istilah dapat juga diartikan sebagai kegagalan, tidak berhasil, atau tidak dapat membentuk. Istilah mandul banyak digunakan pada bidang reproduksi yang dimaksudkan untuk membuahkan keturunan pada manusia maupun hewan.
Reproduksi dilakukan melalui hubungan seksual antara pria dan wanita atau jantan dan betina.
Pada manusia mandul atau infertilitas mengistilahkan ketidakmampuan pasangan atau salah satu di antara pasangan untuk memiliki keturunan.

Pasangan dapat dinyatakan kurang subur atau infertil pada saat :
  • Pasangan belum mengandung setelah 12 bulan berhubungan seksual tanpa menggunakan alat kontrasepsi dan usia wanita dibawah 34 tahun
  • Pasangan belum mengandung setelah 6 bulan berhubungan sekual tanpa menggunakan alat kontrasepsi dan usia wanita di atas 35 tahun (dengan pertimbangan kualitas telur wanita di atas usia 35 tahun menurun secara drastis, sehingga perlu mengambil keputusan segera untuk mencari penanganan medis)
  • Ketidakmampuan secara biologis untuk mempertahankan kehamilan pada wanita
Beberapa faktor penyebab seseorang menjadi mandul adalah :
  • Disebabkan oleh faktor biologis
  • Konsumsi makanan dan minuman yang tidak sesuai dengan metabolisme reproduksi.
  • Merokok (untuk faktor ini penelitian lebih lanjut masih belum dikembangkan)
  • Varicocele (pada laki-laki)
Dari sudut pandang pengobatan China, kemandulan diakibatkan oleh aliran energi (Chi) ke organ-organ reproduksi, baik bagi pria dan wanita. Karena itu, pijat totok akupuntur mencoba membantu mengaktifkan kembali aliran energi Chi dengan menekan ke titik-titik akupuntur tertentu. 

Penekanan titik akupuntur ini diharapkan dapat membantu mengatasi masalah kemandulan. Tentu saja, proses yang diperlukan cukup lama dan dengan lancarnya aliran Chi, diharapkan organ-organ reproduksi dapat berjalan normal dan masalah kemandulan teratasi.

Untuk bantuan pijat totok akupuntur, silahkan hubungi 081288851177.

2 komentar: